الذين آمنوا وعملوا الصالحات

Kenapa setiap ada iman selalu di barengi dengan amal shalih dalam al quran?

Amal yang sholeh adalah amal baik dan membuat baik pada alam sekitarnya.amal sholeh jangan di ma'nakan dengan makna yang sempit yaitu yang berupa ibadah mahdloh , tapi amal sholeh adalah setiap perbuatan yang bermanfaat pada lingkungan baik itu berupa ibadah mahdloh atau bukan seperti bekerja untuk keluarga dan penguasa yang bergadang untuk urusan rakyat.
Dengan arti lain amal sholeh adalah akhlaq al karimah yang di sebutkan oleh nabi bahwa beliau di utus oleh Allah karena menyempurnakannya.
Dan akhlaq al karimah ini tidak akan dan mustahil terwujud tanpa ada iman yang kuat, iman yang di pelihara dengan ibadah sehingga bukan iman di otak saja, tapi iman yang membentuk suatu mahabbah pada Allah dan syariatnya di dalam hati.
Inilah salah satu rahasianya kenapa aml sholeh selalu di dahului dengan iman.